Photo depan RSBI SMP YPK Bontang

Sekolah kami berada di Bontang Kalimantan Timur, di daerah khatulistiwa. Sekolah yang berdiri sejak 1983 ini menampung anak-anak karyawan PT Pupuk Kaltim dan masyarakat kota Bontang. Sekolah dengan mengedepankan kualitas dan prestasi pun telah banyak diraih demi menggapai masa depan baik oleh siswa maupun guru.

Photo Siswa RSBI SMP YPK Bontang

Siswa RSBI SMP YPK yang pertama tahun 2009/2010. Dengan harapan meraih sekolah bertaraf internasional, SMP YPK memulai menjalani status barunya sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional..

Photo Siswa RSBI SMP YPK Bontang

Kami keluarga YPK satu dalam makna. Meskipun tanpa kata ceria kejar cita. Dari segala penjuru kami tuntut ilmu. Tingkatkan martabat bangsa mandiri tegar perkasa.

Photo Siswa RSBI SMP YPK Bontang

Kami bangga di YPK rintangan tak kugentarkan. Belajar mengajar penuh semangat terbentang masa depan. Kami keluarga YPK satu dalam jiwa. Penuh yakin dengan takwa Yayasan Pupuk Kaltim Jaya.

Tuntutlah Ilmu Wahai Siswaku!

Belajar mengajar penuh semangat terbentang masa depan. Harapan semua pihak menjadikan siswa dan guru pembelajar.

Berjuanglah dan raih prestasimu!

Belajar demi mencapai cita-cita, demi agama, demi bangsa dan negara, demi meraih kehidupan yang lebih baik masa depan Indonesia Jaya. Bangkitlah siswaku, bangkitlah negeriku, bangkitlah Indonesiaku!.

Minggu, 27 November 2011

Kisi soal kelas 8

Kisi –kisi soal

1. Proses pertumbuhan

2. Factor yang mempengaruhi pertumbuhan

3. Cirri-ciri puber

4. Metamorphosis

5. Pertumbuhan sekunder

6. Perkembangan pada tumbuhan

7. Tahapan perkembangan hewan

8. Perkembangan manula

9. Masa Menstruasi

10. Masa kehamilan

11. Masa ovulasi

12. Hormone yang mempengaruhi perkembangan

13. Fungsi rangka

14. Hubungan antar tulang

15. Jenis tulang

16. Bentuk tulang

17. Zat penyusun tulang

18. Rangka badan

19. Gerakan otot bisep-trisep

20. Tulang tengkorak

21. Otot jantung

22. Otot kontraksi

23. Sendi putar dan peluru

24. Cirri otot lurik, polos dan jantung

25. Ujung oto/tendont, insersio, origo

26. Urutan pencernaan makanan

27. Bagian lidah dan fungsinya

28. Saluran pencernaan

29. Enzin pepsin, rennin dan fungsinya

30. Fungsi Asam klorida

31. Gerak peristaltic

32. Pencernaan mekanik dan kimiawi

33. Fungsi enzim tripsin, lipase, amilase

34. Hormone di pancreas

35. Makanan bergizi dan seimbang

Jumat, 21 Oktober 2011

LINKS TO ELEARNING

SARAF DAN OTAK

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar dengan member tanda silang !
1. System koordinasi tubuh manusia terlaksana oleh adanya ….
a. Otak dan system saraf
b. Otak dan sumsum tuang belakang
c. Hormone dan sumsum tulang belakang
d. System saraf dan hormone
2. Pusat saraf kita terletak di …
a. Otak
b. Hati
c. Jantung
d. Paru-paru
3. Bagian yang ditunjuk tanda panah dinamakan ….
a. Neuron
b. Nefron
c. Dendrite
d. Akson
4. Bagian sel saraf yang berfungsi menghantarkan rangsang dari badan sel ke sel saraf lain adalah …
a. Akson
b. Dendrite
c. Badan sel
d. Cabang akson
5. Selubung meilin tersusun atas …
a. Akson
b. Neurit
c. Sel schwan
d. Nodus ranvier
6. System saraf pusat terdiri atas …
a. Sumsum tulang belakang
b. Otak dan sumsum tulang belakang
c. System saraf simpatik
d. System saraf parasimpatik
7. Antara neuron dengan neuron lainnya dihubungkan oleh suatu sambungan. Sambungan tersebut dinamakan….
a. Dendrite
b. Neurit
c. Akson
d. Sinapsis
8. Perhatikan komponen – komponen berikut!
1) Rangsang
2) Saraf sensorik
3) Saraf motorik
4) Otak
5) Gerak biasa
Urutan proses yang terjadi pada gerak biasa adalah ….
a. 1) – 2) – 3) – 4 ) – 5)
b. 1) – 2) – 4 ) – 3) – 5)
c. 1) – 3) – 4 ) – 5) – 2)
d. 1) – 3) – 2) – 4 ) – 5)
9. Bagian otak yang berfungsi mengatur keseimbangan tubuh saat berjalan di titian ditunjukkan oleh ….
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
10. Jembatan varol menghubungkan ….
a. Belahan otak kecil kiri dan kanan
b. Otak besar dan sumsum lanjutan
c. Belahan otak besar kanan dan kiri
d. Otak besar dan otak kecil
11. Otak kecil berfungsi untuk ….
a. Mengatur keseimbangan
b. Mengatur gerakan mata
c. Mengatur pernapasan
d. Mengatur denyut jantung
12. Susunan saraf simpatik berfungsi untuk ..
a. Mempercepat denyut jantung
b. Memperkecil tekanan darah
c. Menambah volume darah
d. Memperpanjang pernapasan
13. Perhatikan gambar sel saraf berikut !



Fungsi bagian yang ditunjukkan 2 nomor x adalah …
a. Meneruskan rangsang ke badan sel
b. Mengolah rangsang dan menanggapinya
c. Menghubungkan sel saraf yang satu ke sel saraf berikutnya
d. Meneruskan saraf ke badan sel
14. Urutan gerak reflex di bawah ini adalah …
a. Rangsang – saraf sensorik – otak – saraf motorik – gerakan
b. Rangsang – saraf sensorik – sumsum tulang belakang – saraf motorik – gerakan
c. Rangsang – saraf sensorik – sumsum lanjutan – saraf motorik – gerakan
d. Rangsang – saraf sensorik – medulla oblongata – saraf motorik – gerakan
15. Pernyataan tentang otak besar di bawah ini yang benar adalah …
a. Sebagai pengatur keseimbangan tubuh
b. Kedua belahan otak besar dihubungkan dengan jembatan varol
c. Sebagai pusat ingat, kesadaran , kemauan
d. Dilindungi 4 lapisan selaput otak
16. Uraf saraf pada sumsum tulang belakang berjumlah …
a. 24 pasang
b. 31 pasang
c. 30 pasang
d. 12 pasang
17. Jika pusat saraf kita rusak , kita akan …
a. Lemas
b. Kaku
c. Lumpuh
d. Kuat
18. Aktivitas otot, usus, jantung dan ginjal diatur oleh ….
a. Saraf sadar
b. Saraf tak sadar
c. Saraf simpatik
d. Saraf parasimpatik
19. Pada sel saraf terdapat serabut panjang dan serabut pendek. Serabut pendek disebut juga …
a. Dendrite
b. Neuron
c. Neurit
d. Akson
20. Pusat susunan saraf sadar yang berfungsi sebagai neuron perantara adalah ….
a. Sumsum lanjutan
b. Sumsum tulang belakang
c. Otak besar
d. Otak kecil
21. Unit terkecil pelaksanaan kerja sistem saraf adalah .....
a. Dendrite
b. Neurit
c. Akson
d. Sinapsis
22. Bagian saraf pada gambar di bawah yang ditunjuk nomor 3 adalah …



a. Dendrite
b. Akson
c. Nukeus
d. Meilin

Kamis, 20 Oktober 2011

SYSTEM GERAK


Alat gerak pada vertebrata meliputi :
  • alat gerak pasif berupa tulang
  • alat gerak aktif berupa otot.
Gerak adalah hasil interaksi antara tulang, otot, dan persendian tulang.

TULANG
Menurut bahan pembentuknya, tulang dapat dibedakan menjadi:
  • tulang rawan (KARTILAGO)
  • tulang keras (= tulang/OSTEON).
Tulang rawan bersifat :
  • lentur,
  • tersusun atas sel-sel tulang rawan (KONDROSIT) yang mensekresikan matriks (KONDRIN) berupa hialin atau kolagen.
Rawan pada dewasa antara lain terdapat pada :
  • cincin batang tenggorokan
  • daun telinga.
  • hidung
Pembentukan tulang keras berawal dari kartilago (berasal dari mesenkim).
Kartilago memiliki rongga yang akan terisi oleh OSTEOBLAS (sel-sel pembentuk tulang).
Osteoblas membentuk osteosit (sel-sel tulang).

Setiap satuan sel-sel tulang akan melingkari pembuluh darah dan serabut saraf membentuk SISTEM HAVERS.
Matriks akan mengeluarkan kapur dan fosfor yang menyebabkan tulang menjadi keras.

Proses pengerasan tulang disebut penulangan atau OSIFIKASI.
Jenis osifikasi adalah DESMAL dan KONDRAL. Kondral meliputi PERIKONDRAL dan ENKONDRAL.
Tulang Keras atau Osteon terbagi menjadi
  • Tulang panjang (tulang pipa)
  • Tulang pipih
  • Tulang pendek
  • Tulang pneumatika
Tulang Pipa terbagi menjadi 3 bagian yaitu :
  • Bagian ujung yang disebut EPIFISE.
  • Bagian tengah yang disebut DIAFISE.
      Di pusatnya terdapat rongga yang berisi sumsum tulang. Rongga terbentuk karena aktivitas     OSTEOKLAS (perombak tulang).
      Di antara epifise dan diafise terdapat CAKRAM EPIFISE (DISCUS EPIPHYSEALIS).
      Cakram ini kaya akan osteoblas dan menentukan pertumbuhan tinggi.
      Sumsum Tulang ada dua jenis yaitu :
  1. Sumsum tulang merah (MEDULLA OSSIUM RUBBA)
  2. Sumsum tulang kuning (MEDULLA OSSIUM FLAVA)

RANGKA
Tulang-tulang Vertebrata membentuk rangka dalam (ENDOSKELETON) yang berfungsi :
  • Memberi bentuk tubuh.
  • Menahan dan menegakkan tubuh.
  • Melindungi dan menegakkan tubuh.
  • Sebagai tempat melekatnya otot rangka.
  • Sebagai alat gerak pasif.
  • Tempat pembentukan sel-sel darah (HEMOPOIESIS).


       ARTIKULASI
       ARTIKULASI / sendi terbagi atas 3 bentuk yaitu :
1. SINARTROSIS
              - yaitu hubungan yang tidak memungkinkan adanya gerakan.

          a. SINKONDROSIS :
              - kedua ujung tulang dihubungkan dengan kartilago.

          b. SINFIBROSIS
              - kedua ujung tulang dihubungkan dengan serabut.
    2. AMFIARTROSIS
                yaitu hubungan yang memungkinkan terjadinya gerak yang terbatas
                contoh : hubungan antara tulang rusuk dan tulang belakang.
      3. DIARTROSIS yaitu hubungan yang memungkinkan adanya gerakan yang cukup besar.
        • SENDI PELURU (ENDARTROSIS) :
                  ujung tulang yang satu berbentuk bonggol masuk ke tulang lain yang berbentuk cekungan.
                 Contoh : gelang pinggul.lengan dengan bahu
        • SENDI ENGSEL (GYNGLUMUS) :
                  ujung tulang yang bergerak membentuk lekukan.
                  contoh : siku, lutut.
        • SENDI PUTAR (TROKOIDEA) :
                  ujung tulang yang satu mengitari ujung rulang lain.
                  contoh : ruas tulang leher
        • SENDI PELANA (SELLARIS) :
                  kedua ujung tulang membentuk seperti pelana.
                  contoh : sendi pada tulang ibu jari dengan telapak tangan.
        • SENDI OVOID/ELLIPS (ELLIPSOIDEA) :
                  kedua ujung tulang berbentuk oval.
                  contoh : pergelangan tangan.

        Share

        Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites